Berita TeknologiStartupTekno

Harga Saham Amazon Saat Ini Lebih Bernilai Dari Pada Google

Sebelumnya Jeff Bezos dinobatkan menjadi orang terkaya di didunia, sekarang giliran perusahaan miliknya yaitu Amazon meroket naik menjadi perusahaan yang memiliki saham terbesar yang menduduki peringkat kedua di Amerika Serikat.

Hingga saat ini Amazon mampu menyalip Alphabet, dimana induk dari perusahaan Google yang berada di peringkat kedua. Ini merupakan hasil dari kenaikan valuasi Amazon menjadi USD 768 miliar, hanya selisih 3 miliar lebih tinggi dari Google. Sedangkan di peringkat pertama tentu saja diduduki oleh Apple dimana valuasinya di angka USD 889 miliar.

 

Peningkatan saham Amazon ini sudah dirasakan semenjak beberapa waktu lalu, misalkan diawal 2018 ini mereka mampu menyalip Microsoft yang berada diperingkat ke empat dengan valuasi USD 720 miliar, seperti yang Dafunda Tekno kutip dari CNN Money.

Baca juga:  Inilah Fungsi Google Play Pass, Hanya Rp 70 Ribu Perbulan Untuk Berlangganan

Disamping itu, penurunan nilai saham Alphabet (Google) ada kaitan dengan kasus mengenai penyalahgunaan data uang dialami oleh Facebook beberapa waktu lalu. Pasalnya Facebook dan Google adalah salah satu penguasa dibidang periklanan digital, dalam artian mereka memiliki data pengguna yang cukup besar.

Sedangkan  di tahun 2017 lalu, Google juga mengakui pihak yang berasal dari Rusia pernah membeli iklan di Youtube, Gmail, dan beberapa perusahaan miliki Google pasca menjelang pemilihan Presiden AS 2016. Atas kejadian tersebut, membuat para investor Google masih khawatir dan belum belum khawatir setidaknya hingga saat ini.

 

Related Posts

Leave Comment